https://stikeskepanjen-pemkabmalang.ac.id/, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Kepanjen, kembali menggelar yudisium secara Online, Jumat (8/10/21). Mahasiswa yang menjadi peserta yudisium periode Oktober 2021 ini berasal dari mahasiswa Pendidikan Profesi Ners sejumlah 31 mahasiwa, Pendidikan Sarjana Keperawatan Program Alih Jalur sejumlah 9 mahasiswa dan Pendidikan Diploma III Keperawatan sejumlah 32 mahasiswa.
Dalam sambutannya Ibu Ketua STIKes Kepanjen, Ibu Dr Riza Fikriana, S.Kep, Ns, M.Kep menyampaikan “ Syukur alhamdulilah atas limpahan berkat rahmat Allah SWT kita bisa mengikuti kegiatan yudisium dalam keadaan sehat walafiat” ucap ibu Dr Riza Fikriana, S.Kep., Ns., M.Kep.
Ucapan selamat dan sukses juga tidak lupa disampaikan oleh Ibu Ketua STIKes Kepanjen, beliau menyampaikan bahwa sebagai pimpinan di STIKes Kepanjen sangat berbahagia dan tentunya mahasiswa yang mestinya lebih berbahagia, terutama lulusan dari Diploma III Keperawatan dan Pendidikan Profesi Ners karena adik-adik telah berhasil mengikuti kegiatan exit exam dengan hasil yang sangat memuaskan 91.2 % untuk mahasiwa dari Profesi dan Ners dan 86,7% dari mahasiwa Program Diploma III.
Beliau juga menyampaikan terimakasih atas kerjas keras Bapak dan Ibu dosen, mahasiswa dalam melaksanakan proses Pendidikan di STIKes Kepanjen, dan sejak hari ini adik-adik semua berhak menyandang gelar S.Kep untuk mahasiwa yang berasal dari Program Sarjana, Ners untuk mahasiwa yang berasal dari Program Profesi dan AM.d.Kep untuk mahasiwa yang berasal dari Program Diploma III Keperawatan
Sekali lagi kami ucapkan selamat semoga mahasiswa yang dari Program Sarjana profesinya lancar dan untuk mahasiswa dari Profesi Ners dan DIII untuk segera mengurus STR dan segera mendapatkan pekerjaan. Kami berdoa yang terbaik semoga adik-adik semua mendapatkan pekerjaan yang didambakan, dan tentunya kabahagiaan adik-adik merupakan kebahagiaan STIKes Kepanjen….Salam sukses dan Bahagia selalu…Amien Ya Robbal Alamien, Ungkap beliau.