Waspada Penipuan!!! Universitas Kepanjen tidak memiliki program full beasiswa bagi calon mahasiswa dengan fasilitas bebas biaya pendidikan, praktik, serta modal kerja. Baca pengumuman selengkapnya.. Harap berhati-hati terhadap oknum yang mengatasnamakan bendahara Universitas Kepanjen. Segala bentuk pembayaran melalui loket keuangan kampus Universitas Kepanjen atau transfer melalui rekening bank atas nama STIKes Kepanjen, bukan atas nama pribadi. Selengkapnya..
Kalender
« Jul 2025 »
M S S R K J S
29 30 1 2 3 4 5
6 7 8 9 10 11 12
13 14 15 16 17 18 19
20 21 22 23 24 25 26
27 28 29 30 31 1 2
3 4 5 6 7 8 9

PRODI GELAR PERSIAPAN PROFESI NERS TAHUN AKADEMIK 2021-2022

Character Building Ners 2021

Rabu, 18 Agustus 2021 - Program studi keperawatan program sarjana melaksanakan kegiatan Character Building dengan tema "Managing Mentality and Good Performance" yang diikuti oleh Ketua STIKes Kepanjen, Ketua Program Studi Keperawatan Program Sarjana dan Pendidikan Profesi Ners, Dosen Koordinator Departemen Keilmuan, dan 47 mahasiswa Profesi Ners. Character Building merupakan suatu tahapan atau suatu proses yang dilakukan untuk dapat memperbaiki atau membentuk tabiat, watak, sifat kejiwaan, attitude mahasiswa sehingga menunjukkan sikap dan tingkah laku yang baik. Kegiatan tersebut dibuka ketua STIKes Kepanjen yakni ibu Dr. Riza Fikriana, S.Kep.,Ns.,M.Kep. Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai pukul 07.45 sampai dengan selesai.

Character Building Ners 2021 

Kegiatan Character Building mengundang tim ESQ Dr. H.C. Ary Ginanjar Agustian yang berlangsung selama 100 menit bersama dengan coach Novel Windo selaku manajer ESQ cabang Jawa Timur. Seluruh peserta mahasiswa antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan Character Building sebagai upaya dalam mempersiapkan mahasiswa profesi ners sebelum terjun ke lapangan, mahasiswa juga dibekali dengan beberapa materi dari mitra Rumah Sakit STIKes Kepanjen yakni RSUD Kanjuruhan, materi yang pertama yakni materi tentang Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja Rumah Sakit, orientasi pencegahan, dan pengendalian infeksi, yang dalam sesi ini disampaikan oleh tim PPI dan Kesehatan Keselamatan Kerja (K3) Rumah Sakit RSUD kanjuruhan Ibu Septi S.kep.,Ns dan yang kedua yakni materi tentang Etika Profesi dan Akreditasi (Manajemen Komunikasi dan Edukasi), dalam sesi ini disampaikan oleh bapak Henri S.Kep.,Ns dari RSUD kanjuruhan.

Character Building Ners 2021

Selain mendapatkan materi tentang pembekalan oleh pihak Rumah Sakit, mahasiswa juga mendapatkan materi pengembangan kepribadian yang disampaikan oleh Dosen internal STIKes Kepanjen yakni  oleh ibu Qori Fanani, S.Psi.,M.Psi selama kurang lebih 1 jam, mahasiswa diharapkan dengan mengikuti materi tersebut memiliki motivasi yang tinggi selama proses menjalani Pendidikan Profesi Ners. Selama kegiatan Character Building mahasiswa mendapatkan pembekalan kompetensi masing-masing departemen yang disampaikan oleh masing-masing koodinator keilmuan secara panel. Ketua Program Studi Keperawatan Program Sarjana Ibu Faizaturohmi, S.Kep.,Ns.,M.Kep menyampaikan pesan kepada seluruh mahasiswa "Adik-adik mahasiswa jangan lupa semangat untuk menjalani profesi ners ini, tetap jaga kesehatan dimasa pandemi ini, adik-adik mahasiswa semua selama masa profesi ners kami dari pihak prodi memberikan pembekalan untuk persiapan ini agar adik-adik semua menjadi lebih siap dan memahami proses selama satu tahun kedepan".

Kirim ke teman | Versi cetak

Berita "Berita Kampus" Lainnya