Harap berhati-hati terhadap oknum yang mengatasnamakan bendahara STIKes Kepanjen. Segala bentuk pembayaran melalui loket keuangan kampus STIKes Kepanjen atau transfer melalui rekening bank atas nama STIKes Kepanjen dan rekening bukan atas nama pribadi. Selengkapnya..
Kalender
« Mar 2024 »
M S S R K J S
25 26 27 28 29 1 2
3 4 5 6 7 8 9
10 11 12 13 14 15 16
17 18 19 20 21 22 23
24 25 26 27 28 29 30
31 1 2 3 4 5 6

KETUA STIKES KEPANJEN MELANTIK PENGURUS ORGANISASI MAHASISWA PERIODE 2021-2022

Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa Tahun 2021 telah melaksanakan pemilihan Ketua dan Wakil Ketua Ormawa periode baru pada tgl 29 Maret 2021 dengan metode online melalui google form. Pemilihan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa STIKes Kepanjen. Pada hari Jum’at, 2 Juli 2021, Ibu Ketua STIKes Kepanjen, Dr. Riza Fikriana, S.Kep., Ns., M.Kep. melantik semua pengurus baru organisasi mahasiswa STIKes Kepanjen secara online dengan tujuan mengurangi pertemuan tatap muka secara langsung guna menekan penyebaran covid.

1

Yang dilantik antara lain M.Fathirul Huda & Putri M.J dari MPM, Leny Pratiwi & Nabila Azura Yasmin dari BEM, Krisna Ramadhany & Diva Amirta dari Himapro S1 Keperawatan, Marsya Amalia Rahmawati & Khusnul Khotimah dari Himpunan Diploma III Keperawatan, Aditya Firdaus & Amanda Akiniyah dari Himapro S1 Administrasi Rumah Sakit, Adi Lina Noviani dari UKM Kewirausahaan, Lorenzo Febrian dari UKM Paduan Suara, Sefty Wahyu Lestari dari UKM Inotekma, Fristia Maharani dari UKM Pencak Silat, Dwi Ade Irmawati dari UKM Magana, Thyrse Fine Thaharah dari UKM Seni Tari, Dewi Ayu Ajeng Aninda dari UKM Bola Volly, Angga Aji P dari UKM Futsal, Evi Vidhatul Vatmala dari UKM Pusdiva, Faza Aulia Santriwati dari UKM Himatuddin, Puspita Dyah Tri Utami dari UKM ECC dan Niko Fernanda dari UKM PIK-R

Ketua STIKes Kepanjen, Dr. Riza Fikriana, S.Kep., Ns., M.Kep. berpesan kepada para pengurus baru untuk Amanah dan mampu memodifikasi kegiatan dengan kondisi pandemic. Beliau menambahkan bahwa kampus akan memfasilitasi program kegiatan ormawa dengan output yang jelas. “Kalian para pengurus ormawa harus tetap berprestasi, tidak hanya prestasi akademik tapi juga non-akademik. Balance antara akademik dan non-akademik.” pesan beliau. Terkahir, beliau mengingatkan kepada para pengurus ormawa periode 2021 -2022 untuk menjaga nama baik institusi.

Kami segenap sivitas akademika STIKes Kepanjen mengucapkan selamat kepada pengurus organisasi mahasiswa periode 2021-2022.

2

3



 

Kirim ke teman | Versi cetak

Berita "Berita Kampus" Lainnya